Songkolo bagadang, salah satu makanan khas dan unik asal Makassar, Sulawesi Selatan yang rasanya mantep enak banget, populer dan tentu saja bikin nagih. Kalau anda mencicipinya, pasti deh anda akan ingin makan dalam jumlah yang lebih banyak lagi dan lagi. Songkolo terbuat dari bahan utama songko yang artinya nasi ketan. Nah, dari kata songko itulah penamaan songkolo. Bagadang berasal dari kata begadang karena makanan yang satu ini memang kerap dimakan pada tengah malam sebagai teman begadang. Jika anda atau anggota keluarga anda memang sering begadang di malam hari, nonton pertandingan sepakbola misalnya, maka sepertinya songkolo bagadang ini sangat cocok untuk anda pilih dan suguhkan. Jika anda tinggal jauh dari makassar dan ingin ikut merasakan kelezatan dari songkolo bagadang, tenang, cara membuat songkolo bagadang khas makassar tidak sulit kok. Anda pasti bisa belajar bikin sendiri.
Makanan khas makassar memang juara banget enaknya mantap dan terbukti sangat populer dan melegenda. Selain songkolo bagadang, tentu saja ada sederet makanan enak lain yang berasal dari makassar yang bisa anda coba pelajari resepnya dan kemudian anda praktik sendiri membuatnya seperti pallubasa, jalangkote, putu cangkiri’, buras, kapurung, bandeng bakar, bebek palekko, juku pallu ce’la, Mi titi, gogoso, es palu butung, pisang epe, barongko, konro, sop saudara, coto makassar, dan lain sebagainya yang mungkin belum sempat saya tulis di sini.
Songkolo bagadang memang sangat istimewa karena perpaduan dari ketan hitam dan ketan putih yang kemudian diberi serundeng yang terbuat dari kelapa, hmm sungguh ini sih sangat cocok dengan lidah orang indonesia. Istilah kerennya, makanan yang indonesia banget. Anda wajib deh meluangkan waktu anda untuk belajar resepnya.
Anda tidak akan kekurangan stok resep masakan dan makanan enak indonesia, khususnya makassar. Coba bayangkan saja, hanya dari satu macam makanan berupa songkolo bagadang saja sudah sangat istimewa dan memuaskan, apalagi dengan seabrek makanan enak lainnya yang bisa anda coba bikin sendiri semua. Puas banget dong dan dijamin tidak gampang bosan kalau anda bisa bikin berbagai macam makanan enak sendiri di rumah.
Untuk anda yang memang sudah sejak lama sudah sangat penasaran dengan yang namanya songkolo bagadang, lebih baik langsung saja deh anda simak resep lengkapnya berikut ini biar anda bisa langsung praktik membuatnya sendiri di rumah dengan mudah.
Bahan ketan:
- 3/4 liter beras ketan putih/hitam (campur dengan rasio 2:1)
- 200 ml santan
- secukupnya garam
Serundeng:
- secukupnya air
- 1 sdm ketumbar, haluskan
- 3 lembar daun salam
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1/2 sdt garam
- secukupnya gula merah
- 1/2 butir kelapa, parut
Cara Membuat Songkolo Bagadang Khas Makassar
- Membuat ketan: rendam dulu ketan dengan air selama sekitar 1 jam. Setelah 1 jam berlalu, cuci beras ketan sampai bersih. Kukus beras ketan sampai setengah matang. Masukkan ke dalam wadah bersih kemudian campurkan dengan garam dan santan. Aduk rata. Masukkan kembali ke dalam kukusan dan kukus kembali sampai matang
- Membuat serundeng: Haluskan gula merah, ketumbar, garam, bawang merah dan bawang putih. Campurkan bumbu bersama dengan kelapa parut. Aduk rata. Sangrai di dalam wajan. Masukkan daun salam. Sesekali tambahkan sedikit air biar serundengnya tidak terlalu kering. Sangrai sampai matang dan warnanya kecoklatan
- Penyajian: Sajikan ketan bersama dengan taburan serundeng. Biar semakin mantap enaknya, nikmati songkolo bagadang bersama dengan bahan tambahan lainnya berupa sambal tumis atau sambal goreng teri atau ikan asin
Nah, sekarang anda sudah tahu tentang resep dan cara membuat songkolo bagadang khas makassar yang mudah dah rasanya sangat enak sempurna. Anda sekeluarga pasti akan dengan sangat lahap memakan songkolo bagadang. Tidak harus dimakan pada tengah malam, anda memakannya kapan saja bisa kok, bebas saja. Selamat mencoba!