Resep dadar gulung coklat memang banyak yang suka dan sangat populer. Rasanya yang manis begitu menggugah selera. Bagi yang suka kue basah yang satu ini, pasti sangat ingin sekali membuatnya sendiri dirumah. Untuk membuat dadar gulung coklat, sebenarnya tidaklah sulit dan tidak memakan waktu kok, simpel dan siapapun Anda pasti bisa.
Bila ada waktu luang atau sedang tidak ada kesibukan, Anda bisa mencoba membuat dadar gulung coklat isi pisang yang begitu lezat. Dengan penambahan isian berupa pisang, menambah cita rasa yang lain daripada yang lain. Anak-anak juga pasti suka dan pasti minta dibikinin lagi karena saking enaknya.
Resep cara membuat dadar gulung coklat memang sudah banyak yang membahas ya, tapi tidak ada salahnya juga kalau saya juga ikutan membeberkan resepnya. Salah satu kunci utama kelezatan rasa dadar gulung coklat adalah pada bahan yang digunakan, salah satunya tentu saja adanya penggunaan coklat. Variasi dadar gulung sendiri memang begitu melimpah, bahkan bisa juga lho dijual untuk menghasilkan uang yang banyak dan bisa cepet kaya hehe. Jika Anda punya jiwa bisnis dan ingin menjadikan dadar gulung sebagai produk jualan Anda, silahkan baca resep dadar gulung untuk jualan, siapa tahu bisa membantu Anda.
Camilan dirumah berupa kue memang sudah menjadi hal yang biasa. Memang, kalau dirumah tidak ada camilan atau makanan yang bisa dimakan saat santai nonton TV, rasanya ada yang kurang. Maka dari itu, jika Anda pandai memasak dan memang hobi membuat aneka makanan sendiri, cobalah membuat dadar gulung coklat, dijamin tidak akan kecewa deh.
Dalam resep ini, penggunaan pisang raja atau kepok memang mampu memberikan sentuhan rasa yang manis dan benar-benar mampu melengkapi cita rasa keseluruhan dari kue dadar gulung coklat isi pisang ini. Bayangkan saja, perpaduan semua bahan-bahan utama dan pisang. Wah, maknyus bikin ngiler!
Nah, hari ini saya ingin berbagi resep dadar gulung coklat isi pisang, barangkali banyak yang suka dan butuh resepnya. Tidak semua orang jago masak, karena banyak juga yang baru belajar memasak dan bikin kue. Jadi, sepertinya niat saya baik ingin berbagi ilmu dan membantu bagi yang baru belajar bikin kue ini.
Yuk, langsung saja simak resepnya!
Resep Dadar Gulung Coklat
Bahan-bahan:
- Tepung Terigu protein sedang 150 gram
- Coklat bubuk 1 sendok makan
- Coklat Pasta 1/2 sendok teh
- Susu cair tawar 425 ml
- Gula halus 50 gram, garam 1/4 sendok teh
- Telur 1 butir, kocok lepas
- Vanili bubuk ¼ sendok teh
- Minyak goreng / margarin leleh 1 sendok makan
Isian:
- Pisang raja / kepok matang 5 buah, tumis dengan 1 sendok margarin, belah menjadi dua bagian
- Meises coklat 50 gram
Cara membuat dadar gulung coklat:
- Pertama ayak dulu tepung terigu dan coklat bubuk.
- Tambahkan vanili bubuk, pasta coklat, susu cair, telur dan gula halus. Aduk-aduk hingga merata
- Saring biar adonannya halus dan licin
- Panaskan wajan dadar ukuran sedang
- Buatlah dadar adonan tipis-tipis
- Lakukan hingga semua adonan habis
- Ambil satu lembar dadar coklat kemudian isi dengan pisang. Tambahkan 1 sendok teh meises coklat lalu gulung dengan rapi biar tampilannya menarik
- Lakukan hingga semua bahan habis
- Siap untuk dihidangkan
Tips untuk Anda yang ingin tampilan dadar gulungnya makin cantik dengan bagian kulit dadar gulung yang berlubang-lubang. Caranya adalah dengan memanaskan dulu pan dadar sampai betul-betul panas. Nah, kalau pas penyajian ingin lebih menarik, bisa dengan cara membungkus dadar gulung dengan plastik satuan dan jangan lupa tambahkan hiasan berupa keju parut / slice dan juga manisan cheri yang dipotong kecil-kecil. Nah, dengan cara ini maka dadar gulung yang cantik dan menarik akan makin terlihat begitu memukau dan semua orang yang melihatnya pasti ingin menyantapnya.
Nah, itulah dia resep dadar gulung coklat yang bisa Anda coba sendiri dirumah. Mudah sekali kan? Siapa bilang sulit, gampang banget kok. Pastikan bahan-bahannya dalam kondisi bagus ya dan jangan sampai melewatkan tahap demi tahap proses pembuatannya agar hasilnya bagus. Happy cooking!
Bila Anda suka dengan resep ini, jangan sampai lupa membagikannya ke teman-teman Anda agar teman-teman Anda juga bisa ikut mencoba membuat kue ini.