Resep Pangsit Isi Ayam dan Udang

Posted on

Kelezatan pangsit memang sudah tidak diragukan lagi. Dengan aneka isian seperti daging cincang, sayuran, udang dan lainnya kemudian dibungkus dengan lembaran tepung terigu, memang paduan rasanya begitu menggoda selera untuk segera menyantapnya. Biasanya, pangsit dihidangkan dalam sup, tapi tidak sedikit juga yang dimakan langsung. Pangsit ada yang direbus, dikukus dan digoreng, tinggal sesuaikan dengan selera masing-masing.

Jika anda punya ide membuat cemilan sehat untuk anak-anak dan keluarga, kayaknya resep pangsit isi ayam dan udang ini sangat rekomended untuk Anda coba. Selain gampang, bahannya juga simpel dan cepat dalam proses pembuatannya lho. Enak, mudah, murah, siapa yang tidak suka coba! Semua pasti suka makanan pangsit.

resep pangsit isi ayam dan udang

Pangsit isi ayam dan udang, begitu lembut di setiap gigitannya. Cita rasa daging ayam dan udang begitu terasa pas berpadu dengan gurihnya bumbu yang membalutnya. Dapat dipastikan cemilan ringan ini sangat cocok untuk menemani acara santai anda dan keluarga sambil ngeteh atau ngopi dan nonton tv. Keluarga Anda pasti tidak akan bisa menolak cita rasa luar biasa dari pangsit.

Baca juga : resep martabak manis mini

Oke, untuk Anda yang saat ini ingin tahu seperti apa resep pangsit isi ayam dan udang, saya akan memberikan resep lengkapnya untuk Anda. Yuk langsung saja lihat dibawah ini!

Bahan-bahan

  • 10 lembar kulit pangsit
  • 100 gram udang. Dibuang kepalanya, dikupas kulitnya dan dicincang halus
  • 150 gram daging ayam dicincang halus
  • 1 buah wortel diserut halus
  • 1 butir telur dikocok lepas
  • 2 batang daun bawang dicincang halus
  • 2 sdm tepung tapioka

Bumbu halus

  • 1 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • Kecap asin secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Kaldu ayam bubuk secukupnya
  • Lada bubuk secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara membuat pangsit isi ayam dan udang enak

  1. Pertama, silahkan campur tepung tapioka dengan udang, ayam, bumbu halus, wortel dan daun bawang. Aduk-aduk sampai rata hingga menjadi isian pangsit
  2. Ambil kulit pangsit lalu letakkan isian pangsit kedalamnya, sekitar 1 sdm dan rekatkan menggunakan telur. Lakukan sampai kulit pangsit dan isian habis
  3. Kukus kurang lebih 20 menit sampai pangsit matang
  4. Siap disajikan dengan kuah kaldu atau bahan tambahan berupa saus tomat dan saus sambal biar makin enak

Bagaimana, sangat mudah bukan resep pangsit isi ayam dan udang? Makanya, langsung dicoba praktek sekarang juga dan kalau sudah jadi tinggal disantap bersama keluarga dirumah. Jika suka resep ini, di share ya!