Makan enak tidak harus dengan lauk dan sayur yang ribet, karena anda bisa memasak tumis daun ubi terasi sebagai teman makan nasi. Rasa lapar yang sudah tak tertahankan akan segera sirna ketika anda makan dengan lahap dengan ditemani kelezatan cita rasa dari tumis daun ubi terasi yang pedas dan menggugah selera. Untuk bisa membuat sayur yang satu ini, gampang banget. Resep tumis daun ubi terasi tergolong sederhana, sehingga siapa saja akan bisa dengan mudah memasaknya. Makan enak dengan sayur yang sehat tidak harus mahal kok, hanya dengan memanfaatkan daun ubi saja sudah bisa menyajikannya di meja makan dan kemudian dinikmati bersama keluarga tercinta di rumah.
Siapa sangka hanya dengan daun ubi saja sudah bisa tercipta masakan yang enak dan dapat membuat makan jadi makin lahap? Asal kreatif, banyak menu masakan yang bisa dicoba sendiri dirumah. Tak perlu menu masakan yang aneh-aneh karena dengan menu sayur yang sederhana saja sudah bisa makan enak kok. Daun ubi tentu punya manfaat bagi kesehatan tubuh karena sebagaimana jenis sayuran pada umumnya, akan ada banyak kandungan gizi dan vitamin di dalamnya. Daun ubi adalah bagian dari tanaman ubi yang memiliki kandungan nutrisi yang sangat tinggi, seperti mineral, vitamin A, B, dan C, kalsium, serta serat yang baik untuk tubuh. Dengan sederet kandungan baik tersebut, daun ubi bisa mencegah dan mengatasi berbagai keluhan kesehatan. Daun ubi bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan mata, meningkatkan kesehatan kulit, meredakan nyeri menstruasi, mengatasi asam urat dan mengatasi masalah lambung. Sebenarnya masih ada ragam manfaat lainnya, tetapi akan terlalu banyak jika saya tuliskan disini semuanya. Setidaknya sudah ada gambaran yang jelas perihal betapa bagusnya mengonsumsi daun ubi. Maka dari itu, jangan ragu lagi untuk belajar bikin tumis daun ubi terasi yang enak dan menyehatkan.
Daun ubi yang dipadukan dengan bahan dan bumbu lainnya, benar-benar enak. Terasi yang secara khusus digunakan dalam masakan ini, mampu memberikan sentuhan rasa yang khas sehingga membuat semua orang menyukai rasanya. Pokoknya enak banget deh dan sayur ini sangat rekomended untuk Anda masukkan dalam list menu sayur harian keluarga Anda. Terasi memang sangat umum digunakan dalam aneka masakan enak. Selain digunakan dalam bumbu tumis daun ubi, terasi juga digunakan dalam masakan tumis kangkung terasi yang juga punya cita rasa aduhai enak mempesona bikin nagih. Sungguh, kreatifitas masyarakat Indonesia dalam bidang kuliner memang layak diacungi jempol.
Jika Anda memang sudah sangat penasaran dengan resep dan cara membuat sayur tumis daun ubi yang satu ini, langsung saja yuk cek resep lengkapnya berikut ini!
Bahan-bahan
- 1 ikat daun ubi/secukupnya
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 5 buah cabai rawit, potong-potong
- 1 cm terasi
- 1 sdm saus tiram
- 1 siung bawang merah, haluskan
- 1 buah cabai keriting, haluskan
- minyak secukupnya
- garam dan gula secukupnya
Cara membuat tumis daun ubi terasi
- Silahkan rebus dulu daun ubinya sebentar lalu ditiriskan
- Tumis bawang putih dan bawang merah secukupnya kemudian masukkan teras dan cabai rawit. Tumis sebentar kemudian masukkan saus tiram, garam dan gula secukupnya
- Masukkan daun ubi kemudian aduk sampai merata hingga bumbu meresap sempurna kedalam daun ubi
- Cek rasanya sudah pas apa belum
- Masak terus sampai matang
- Angkat
- Tumis daun ubi terasi sudah siap dihidangkan untuk pelengkap makan
Bagaimana, sangat gampang sekali bukan resep tumis daun ubi terasi? Pasti akan sangat mudah dan cepat jika Anda memasaknya sekarang. Jika bumbu belum komplit, lengkapi dulu dengan belanja ke supermarket atau pasar tradisional terdekat di lokasi Anda. Selalu sertakan sayuran dalam menu harian makan keluarga anda agar keluarga Anda senantiasa sehat dan bisa beraktivitas dengan baik. Jangan sepelekan daun ubi ya, karena meskipun sederhana, nyatanya bisa dimasak menjadi sayur yang enak dan terbukti sangat kaya akan kandungan gizi dan vitamin. Selamat mencoba. Happy cooking!