Camilan dari pisang memang sangat enak dan disukai banyak orang. Ada banyak teknik membuat kudapan yang berkelas hanya dengan bermodalkan pisang. Jenis pisang memang beragam, ada pisang kepok, pisang raja, pisang ambon, pisang mas, pisang tanduk, pisang uli, dll. Banyak sekali ya dan tentu saja semua enak, punya ciri khasnya masing-masing. Nah, jika Anda punya keinginan untuk membuat camilan lezat dari pisang, coba deh pelajari cara membuat pisang geprek coklat keju yang enaknya sudah terbukti dan benar-benar bikin nagih. Semuanya suka, mulai anak kecil, remaja, orang dewasa dan orang tua. Teksturnya yang empuk lembut dan bercita rasa manis, benar-benar mampu dengan mudah menggoyang lidah. Cocok banget jadi teman santai sembari menikmati segelas minuman kesukaan.
Pisang yang bisa Anda gunakan untuk membuat camilan ini silakan disesuaikan dengan selera saja, tetapi Anda bisa menggunakan pisang kepok karena teksturnya sangat pas dengan resep pisang geprek ini atau bisa juga pakai jenis pisang barangan jika suka. Dijamin, sekali Anda mencoba membuatnya dan sudah mencicipi rasanya, hmm pasti Anda akan langsung jatuh cinta pada cita rasa spesialnya. Sangat simpel, sederhana, langkah demi langkah membuatnya juga begitu gampang, tidak butuh waktu lama dalam proses pembuatannya, wah komplit banget deh pokoknya. Daripada Anda jajan camilan yang tidak jelas di luar, mendingan Anda bikin saja pisang geprek coklat keju yang tingkat kelezatannya benar-benar diatas rata-rata.
Selain enak, pisang geprek coklat keju juga bagus dari sisi nutrisi. Tentu saja buah pisang mengandung kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh. Selain itu, keju dan coklatnya juga bisa secara sempurna memberikan sentuhan rasa gurih dan manis yang sangat seimbang. Camilan yang benar-benar sempurna meskipun sangat sederhana. Tidak harus mahal kok untuk bisa menikmati camilan yang berkualitas, cukup gunakan bahan dasar yang ada di sekitar saja yang mudah didapatkan dan harganya sangat terjangkau seperti pisang.
Jika Anda punya anak yang masih kecil, coba deh berikan pisang geprek yang bercita rasa manis enak ini. Mereka akan sangat suka dan mungkin akan selalu minta dibuatkan lagi. Begitu juga dengan kakek atau nenek Anda yang barangkali masih ada, coba deh berikan kepada mereka pisang geprek, mereka tidak akan kesulitan ketika memakannya karena memang teksturnya yang empuk dan lembut. Jadi, camilan ini memang sangat cocok untuk siapa saja. Jadi, Anda wajib untuk bisa membuatnya ya, pelajari saja resepnya dan langsung praktik sendiri di rumah.
Bagi Anda yang sudah sejak lama ingin tahu dan mencoba sendiri membuat pisang geprek coklat keju, sebaiknya langsung saja Anda simak resep lengkapnya berikut ini. Hanya butuh beberapa tahap mudah kok dalam membuatnya!
Bahan:
- 2 sdm butter
- 2 buah pisang kepok atau pisang barangan
- susu kental manis secukupnya
- minyak goreng secukupnya
- keju parut secukupnya
- coklat meises secukupnya
Cara Membuat Pisang Geprek Coklat Keju
- Panaskan minyak goreng dan margarin sampai meleleh
- Goreng pisang sampai warnanya jadi keemasan. Angkat kemudian tiriskan
- Menggunakan ulekan, geprek pisang goreng
- Taburi pisang dengan coklat meises, susu kental manis dan keju parut
- Pisang geprek coklat keju sudah siap untuk dihidangkan. Lebih nikmat disantap selagi hangat
Cocok banget dinikmati sebagai pelengkap menu sarapan di pagi hari atau sebagai camilan. Hmm, nikmat sekali deh pokoknya. Nah, seperti itulah Cara Membuat Pisang Geprek Coklat Keju yang begitu sederhana dan cita rasanya benar-benar juara. Tidak kalah enaknya jika dibandingkan dengan camilan mahal yang mungkin sudah sering Anda beli dan nikmati. Semoga bermanfaat. Selamat mencoba!