Cara Membuat Ayam Goreng Kuluyuk

Posted on

Cara membuat ayam goreng kuluyuk begitu mudah untuk bisa dipelajari sendiri. Kuluyuk atau koloke merupakan salah satu masakan Tionghoa-Indonesia yang menggunakan bahan baku dari daging ayam, ikan, udang, jamur dan dibumbui dengan saus asam manis merah. Soal cita rasa, jangan ditanya lagi ya karena sudah terbukti enaknya. Biasanya dibuat dan disuguhkan pada saat imlek. Kalau Anda ingin bikin sendiri ya boleh saja dan tentu saja bisa asalkan Anda mengetahui resep lengkapnya. Panduannya jelas mulai dari bahan sampai langkah demi langkah memasaknya. Sudah, ikuti saja dari awal sampai akhir, pasti nanti jadinya enak banget dan bisa jadi menu lauk makan spesial bagi Anda sekeluarga. Daging ayam memang bisa dimasak jadi apa saja ya!

Anda harus menyiapkan bahan utamanya yaitu daging ayam. Usahakan dada ayam ya, selain mengandung protein tinggi, juga lebih enak dan teksturnya lembut mantap pokoknya. Anda tidak perlu bingung memasak lauk enak untuk keluarga Anda karena pilihan resep lauk makan sangatlah berlimpah dan tentu saja daging ayam adalah salah satu pilihan yang sangat bagus. Dimasak kuluyuk, wow pastinya membuat Anda sekeluarga akan makan dengan sangat lahap.

Cara Membuat Ayam Goreng Kuluyuk
Cara Membuat Ayam Goreng Kuluyuk

Ayam goreng kuluyuk ini jelas tidak kalah enaknya jika dibandingkan dengan beragam masakan ayam yang lainnya. Bumbunya yang lengkap dan diracik dengan perhitungan yang tepat, tentu saja akan menciptakan cita rasa yang punya ciri khas dan dapat dengan mudah menggoyang lidah.

Dalam sehari harus makan tiga kali dan usahakan menu makannya jangan sama terus ya biar tidak bosan. Dalam mengolah daging ayam, Anda bisa belajar resep ayam dengan mudah dan cepat. Termasuk membuat kuluyuk, Anda harus tahu resepnya sebelum praktik memasak di dapur Anda. Bahan utamanya tidak banyak kok, seperti dada ayam, minyak wijen, tepung terigu, bawang bombay, wortel, saus tomat, dll.

Dalam langkah awal pembuatan ayam goreng kuluyuk, daging ayam harus dimarinasi dan digoreng dulu. Setelah itu, Anda harus bikin sausnya. Jika sausnya sudah ready, yaudah nanti ayam gorengnya tinggal dimasukin dan dicampur rata dengan saus. Hmm, sesederhana itu sih sebenarnya. Tetapi kalau Anda memang baru kali pertama belajar bikin masakan ayam ini, pastinya Anda wajib mempelajari dulu resep lengkapnya bair hasilnya enak sesuai harapan.

Bagi Anda yang sangat menginginkan untuk bisa bikin ayam kuluyuk ini, daripada Anda semakin penasaran dan bingung, langsung saja deh simak resepnya berikut ini!

Bahan ayam:

  • 3 potong dada ayam, potong dadu
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1/2 sdt merica
  • 1/2 sdt garam

Bahan pelapis:

  • 2 sdm tepung tapioka
  • 1 sdm tepung terigu

Bahan saus kuluyuk:

  • 1 buah wortel, potong korek api
  • 2 sdm saus cabai
  • 3 sdm sasu tomat
  • 1 buah bawang bombay, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 1 sdm minyak
  • merica secukupnya
  • gula secukupnya
  • garam secukupnya

Cara Membuat Ayam Goreng Kuluyuk

  1. Marinasi daging ayam dengan bumbu merica dan garam.Diamkan selama sekitar 15 menit biar bumbu meresap dengan sempurna ke dalam daging ayam
  2. Campurkan daging ayam dengan tepung pelapis sampai merata
  3. Goreng daging ayam sampai warnanya kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Sisihkan dulu
  4. Tumis bawang bombay sampai layu. Masukkan bawang putih dan tumis lagi sampai wangi
  5. Masukkan semua sayuran. Aduk rata dan tumis sampai layu
  6. Masukkan semua bumbu saus dan tuangi dengan sedikit air
  7. Masak sampai saus mengental
  8. Masukkan ayam goreng ke dalam saus. Aduk rata
  9. Ayam goreng kuluyuk sudah siap untuk dihidangkan

Nah, gampang banget kan? Seperti itulah resep dan panduan bagaimana Cara Membuat Ayam Goreng Kuluyuk yang enak. Siapkan semua bahan, alat masak dan langsung praktik di dapur Anda. Tidak butuh waktu lama dalam memasaknya. Kalau sudah matang, segera saja sajikan di meja makan untuk menu lauk makan terbaik Anda sekeluarga. Selamat mencoba!