Menu Masakan Ayam

Posted on

Menu masakan ayam bisa menjadi pilihan terbaik sebagai lauk makan spesial untuk keluarga tercinta dirumah atau untuk suguhan lauk makan di acara penting yang Anda miliki. Ada begitu banyak pilihan menarik resep ayam yang sangat simpel tapi memiliki cita rasa yang tiada duanya. Anda bisa menjadikan olahan ayam sederhana sebagai Andalan dikala Anda menginginkan sebuah kelezatan yang sempurna dari masakan ayam. Variasi menu makan memang membutuhkan stok resep yang banyak sehingga bisa dengan mudah berganti menu setiap hari. Begitupun dengan masakan ayam, sudah pasti jika diolah dengan cara yang itu-itu saja tentu saja lama kelamaan akan menimbulkan kebosanan. Sehingga sudah menjadi kewajaran bila Anda harus mengusahakan untuk terus belajar tentang aneka macam resep ayam yang enak, mudah dan bercita rasa juara.

Daging ayam memang sangat enak dan bisa dimasak menjadi aneka macam masakan yang begitu mantap. Olahan ayam yang simpel bisa menjadi pilihan lauk menarik untuk sarapan, makan siang dan tentu saja untuk makan malam. Menu makan yang spesial tentu saja bisa memberikan kepuasan tersendiri pada saat makan. Momen yang istimewa seperti saat lebaran, saat ada arisan, saat ada yang ulang tahun dan aneka peristiwa penting lainnya tentu saja membutuhkan hidangan makan yang lezat dan tidak boleh sembarangan. Nah, untuk urusan yang satu ini, Anda bisa mengandalkan menu masakan ayam. Sudah bukan rahasia lagi jika memang daging ayam menjadi salah satu jenis daging yang begitu luar biasa diminati oleh masyarakat dunia.

Menu Masakan Ayam

menu masakan ayam
menu masakan ayam

Anda bisa sangat leluasa memasak daging ayam dengan berbagai pilihan resep ayam yang begitu sedap dan spesial. Mulai dari sate, ayam bakar, ayam goreng dan berbagai macam aneka menu masakan ayam lezat yang lainnya bisa Anda pilih sendiri sesuai selera. Tidak perlu pusing memikirkan lauk makan jika Anda memilih masakan ayam. Selain mudah didapatkan dan harganya juga cukup terjangkau, daging ayam juga memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan karena bisa memberikan asupan protein yang bagus untuk tubuh. Jadi, tidak perlu lagi ada rasa ragu jika Anda ingin mencoba membuat olahan ayam sendiri dirumah.

Belanja daging ayam bisa dengan mudah dilakukan karena memang banyak yang jual. Di pasar tradisional maupun di supermarket terdekat di lokasi Anda tinggal, hampir selalu tersedia daging ayam. Jika Anda suka jenis ayam kampung, ada banyak juga kok penjual daging ayam kampung. Pada intinya adalah daging ayam menjadi jenis daging yang memang menjadi primadona masyarakat luas. Suami dan anak-anak Anda pasti akan sangat senang jika Anda sering memberikan menu masakan ayam yang lezat menggugah selera makan. Pasti makan jadi begitu semangat, lahap dan nambah nasi karena saking enaknya makan berlauk daging ayam.

Bagi Anda yang telah lama mengincar resep ayam yang lezat, simpel dan bercita rasa juara, langsung saja yuk simak koleksi resep lengkapnya berikut ini!

Menu Masakan Ayam

1. Pepes Ayam Kemangi

pepes ayam kemangi
pepes ayam kemangi

Bahan-bahan:

  • 1 kg ayam potong/secukupnya
  • 1 ikat daun kemangi
  • 3 batang daun bawang, potong-potong
  • 2 batang serai, memarkan
  • 1 buah tomat, potong-potong
  • 3 lembar daun salam
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 ruas lengkuas

Bumbu halus:

  • 3 butir kemiri
  • 2 cm kunyit
  • 5 siung bawang putih
  • 7 siung bawang merah
  • 3 buah cabai merah
  • 5 buah cabai rawit

Cara membuat ayam pepes kemangi:

  1. Rendam ayam dengan jeruk nipis dan garam
  2. Blender bumbu sampai halus kemudian masukkan daun bawang, tomat, lengkuas, serai dan daun salam. Masukkan ayam dan rendam selama sekitar 20 menit
  3. Bungkus tiap potong ayam menggunakan daun pisang dan beri daun kemangi. Semat ujungnya
  4. Siapkan kukusan dan kukus hingga matang
  5. Jika sudah matang segera angkat
  6. Pepes ayam kemangi sudah bisa untuk dihidangkan untuk lauk makan enak

 

2. Ayam Nanking

Ayam Nanking
Ayam Nanking

Bahan-bahan:

  • 250 gr dada ayam

Bumbu marinasi:

  • 1/4 sdt garam
  • 1/8 sdt merica
  • 1 sdm kecap asin
  • 1/2 sdt minyak wijen

Bumbu pelapis basah:

  • 1 sdm tepung kanji
  • 1 sdm tepung terigu serbaguna
  • 200 gr udang, cincang
  • 1/2 sdt garam
  • 1 butir telur ayam, kocok lepas
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt gula pasir

Bahan pelapis kering:

  • 1 sdm tepung terigu serbaguna
  • 1 butir telur ayam

Saus:

  • 2 sdm margarin
  • 1 sdt tepung maizena
  • 1 sdm saus tomat botol
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm kecap inggris
  • 150 ml air

Cara membuat ayam nanking:

  1. Potong fillet dada ayam kemudian pukul-pukul sampai jadi agak tipis. Campurkan bumbu marinasi kemudian rendam daging ayam kedalam bumbu. Masukkan kedalam kulkas selama 15 menit biar bumbu meresap
  2. Membuat saus: panaskan margarin lalu masukkan semua bahan saus kecuali air dan tepung maizena. Larutkan maizena dengan air. Jika saus sudah mendidih, tuang larutan maizena dan aduk-aduk hingga merata. Masak sampai sausnya mengental. Sisihkan
  3. Campurkan semua bahan pelapis basah dan keluarkan ayam marinasi dari dalam kulkas. Celupkan ayam kedalam bahan pelapis sampai menyeluruh dan merata
  4. Gulung kedalam tepung pelapis kering, celupkan kedalam telur kemudian gulung lagi dengan tepung
  5. Goreng sampai matang dengan minyak yang agak banyak biar tenggelam menyeluruh
  6. Jika ayam sudah matang dan warnanya kecoklatan, segera angkat
  7. Potong-potong dan siram dengan saus
  8. Ayam nanking sudah siap untuk dihidangkan

 

3. Chicken Cordon Bleu

Chicken Cordon Bleu
Chicken Cordon Bleu

Bahan-bahan:

  • 2 lembar fillet daging ayam, tanpa kulit
  • 2 lembar irisan daging asap
  • 2 sdt mustard
  • garam secukupnya
  • merica secukupnya

Kulit:

  • 1 butir telur kocok
  • tepung terigu
  • tepung roti (bread crumbs)

Cara membuat Chicken Cordon Bleu:

  1. Belah dada ayam secara horisontal/melebar tapi jangan sampai terpotong
  2. Buka di tengah kemudian lumuri dengan garam, mustard dan merica
  3. Letakkan daging sapi iris di tengah-tengah dada ayam kemudian tutup kembali. Tusuk dengan tusuk gigi biar tidak terbuka. Masukkan kedalam kulkas slama 30 menit
  4. Lumuri dada ayam dengan tepung terigu. Celupkan kedalam telur kocok. Selimuti dengan tepung roti hingga seluruh permukaan dada ayam terlapisi
  5. Goreng dengan api kecil dulu. Jika sudah ¾ matang, besarkan api
  6. Jika sudah matang, angkat
  7. Buang tusuk giginya
  8. Chicken cordon bleu sudah siap untuk dihidangkan dengan sambal atau saus tomat

 

4. Ayam Tangkap khas Aceh

Ayam Tangkap khas Aceh
Ayam Tangkap khas Aceh

Bahan-bahan:

  • 500 gr daging ayam, potong-potong dan cuci bersih
  • 1 lembar daun pandan, potong-potong
  • 2 lembar daun salam koja atau daun kari
  • 1 ruas lengkuas
  • air secukupnya

Bumbu halus:

  • 1 ruas kunyit
  • 1 ruas jahe
  • 1 sdt merica butir
  • 1 sdt ketumbar
  • 4 siung bawang putih
  • 2 sdt garam/secukupnya

Bumbu pelengkap:

  • 3 siung bawang merah, iris tipis
  • 7 buah cabai hijau
  • 4 lembar daun kari
  • 5 lembar daun jeruk
  • 3 lembar daun pandan agak besar, potong-potong
  • 1 batang serai, memarkan dan potong-potong

Cara membuat ayam tangkap khas aceh:

  1. Siapkan sebuah wadah kemudian masukkan ayam dan bumbu halus. Campur sampai rata. Masukkan lengkuas, daun salam koja/kari dan daun pandan
  2. Tuangkan air sampai ayam tenggelam
  3. Aduk rata dan uingkep ayam selama 30 menit sampai matang
  4. Aduk sesekali untuk tahu tingkat kematangan
  5. Siapkan minyak goreng dan bumbu pelengkap
  6. Goreng ayam ungkep bersama dengan bumbu pelengkap
  7. Goreng sampai matang kecoklatan
  8. Jika sudah matang segera angkat
  9. Ayam tangkap khas aceh sudah siap dihidangkan

 

5. Ayam Pop

ayam pop
ayam pop

Bahan-bahan:

  • 1 ekor ayam kampung/jantan, potong 4 bagian
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 750 ml air kelapa
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk

Bumbu, haluskan:

  • 2 sdt gula pasir
  • 3 butir kemiri
  • 2 sdt garam
  • 3 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih

Sambal:

  • 5 buah cabe merah besar, buang bijinya
  • 2 butir bawang putih
  • 3 butir bawang merah
  • 2 buah tomat merah
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir

Pelengkap:

  • 500 ml air
  • 250 g daun singkong muda
  • 1 sdt soda kue

Cara membuat ayam pop:

  1. Cuci ayam sampai bersih dan tiriskan. Jika Anda tak terlalu suka kulit ayam, bisa dikupas kulitnya
  2. Didihkan air kelapa bersama dengan bumbu halus, jahe, lengkuas, serai, daun jeruk dan daun salam
  3. Masukkan potongan ayam kemudian tutup panci
  4. Masak sampai daging ayam lunak dan air habis
  5. Angkat lalu tiriskan ayam sampai tidak berair
  6. Panaskan minyak dalam jumlah banyak diatas api sedang
  7. Masukkan potongan ayam dan goreng sebentar saja jangan sampai kuning
  8. Angkat saat ayam masih putih lalu tiriskan
  9. Membuat sambal: Kukus cabe merah, tomat, bawang putih dan bawang merah sampai empuk. Angkat dan haluskan bersama dengan garam dan gula. Tumis sambal dengan minyak sampai mendidih kemudian angkat
  10. Membuat pelengkap: didihkan air bersama soda kue dan garam. Rebus daun singkong sampai lunak. Angkat dan tiriskan
  11. Ayam pop siap dihidangkan bersama dengan sambal dan bahan pelengkap

Menu Masakan Ayam

Nah, itulah beberapa piliha menu masakan ayam yang sangat lezat dan mudah. Anda bisa kapan saja membuatnya. Pilih resep mana yang paling Anda sukai dan segera belanja bahan dilanjutkan praktek memasaknya di dapur kesayangan Anda. Suami dan anak-anak Anda pasti akan sangat senang jika Anda memberikan aneka macam menu hidangan berupa ayam yang begitu istimewa. Selamat mencoba!