Resep Ayam Bakar Kecap Teflon

Posted on

Jika anda punya rencana untuk memberikan menu lauk berupa masakan daging ayam, maka anda bisa mencoba resep ayam bakar kecap teflon yang sudah terbukti kelezatan cita rasanya dan kemudahan dalam membuatnya. Bahan dan bumbu yang diperlukan untuk membuat olahan daging ayam yang satu ini tidak akan membuat anda pusing karena memang sangat simpel, mudah didapatkan dan tidak menguras kantong sehingga uang belanja anda bisa tersisa cukup banyak dan tentu saja itu akan sangat bagus untuk kondisi keuangan anda. Jadi, wajib deh anda mempelajari resepnya dan segera mempraktikkan membuat ayam bakar kecap teflon!

Siapa sih yang tidak suka makan pakai lauk daging ayam? tentu saja, hampir semua orang doyan makan daging ayam dengan segala macam pilihan cara mengolahnya. Mau diolah dan dimasak kayak apa juga daging ayam akan tetap enak dan tentu saja soal gizi jangan ditanya deh, kandungan protein dari daging ayam sangat cukup untuk mencukupi kebutuhan protein harian anda sekeluarga. Pasangan anda dan anak-anak anda akan sangat gembira jika anda berikan suguhan lauk makan berupa ayam bakar kecap teflon yang sangat menggugah selera makan. Kalau tidak percaya, silakan dicoba deh! dari gigitan pertama saja akan langsung bisa membuat gembira saking enaknya!

Resep Ayam Bakar Kecap Teflon
Resep Ayam Bakar Kecap Teflon

Sudah tidak asing lagi tentu saja menu lauk ayam bakar karena memang sangat disukai masyarakat indonesia bahkan dunia. Jika anda mau meluangkan waktu anda untuk mencoba, anda juga bisa belajar untuk membuat ayam bakar bacem yang dulu pernah saya bagikan resep lengkapnya, sangat komplit mulai dari bahan, bumbu serta langkah demi langkah cara membuatnya sudah saya bahas dengan sempurna, Anda hanya perlu mengikutinya saja. Hasilnya tentu saja tidak akan kalah dari ayam bakar kecap teflon yang saat ini sedang dibahas. Coba deh, hitung-hitung sebagai tambahan koleksi resep ayam anda.

Baiklah, biar anda tidak semakin penasaran dan biar anda bisa langsung mencoba, sebaiknya langsung saja deh anda simak dengan seksama resep dari ayam bakar kecap teflon berikut ini!

Resep Ayam Bakar Kecap Teflon

Berikut resep ayam bakar kecap teflon yang enak dan mudah dibuat:

Bahan-Bahan:

  • 1 ekor ayam, potong menjadi 8 bagian
  • 5 sdm kecap manis
  • 3 sdm saus tiram
  • 2 sdm margarin
  • 2 sdm minyak goreng
  • 1 buah jeruk nipis, peras airnya
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt merica bubuk

Bumbu Halus:

  • 6 siung bawang putih
  • 8 butir bawang merah
  • 3 butir kemiri, sangrai
  • 1 sdt ketumbar, sangrai
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas kunyit

Cara Membuat ayam bakar teflon:

1. Persiapan Ayam:
– Cuci bersih potongan ayam, lalu lumuri dengan air jeruk nipis, garam, dan merica bubuk. Diamkan selama 15 menit agar meresap.

2. Menumis Bumbu:
– Panaskan minyak goreng dan margarin di teflon, tumis bumbu halus hingga harum dan matang.

3. Memasak Ayam:
– Masukkan potongan ayam ke dalam teflon, aduk hingga ayam berubah warna.
– Tambahkan kecap manis dan saus tiram, aduk rata.
– Masak dengan api kecil hingga ayam matang dan bumbu meresap, sekitar 20-30 menit. Sesekali aduk agar bumbu merata dan ayam tidak gosong.

4. Memanggang Ayam:
– Setelah ayam matang, panaskan teflon kembali tanpa minyak. Panggang ayam di atas teflon hingga kecokelatan dan sedikit kering. Bolak-balik ayam agar matang merata dan tidak gosong.

5. Penyajian:
– Angkat ayam bakar kecap dari teflon, sajikan dengan nasi hangat, lalapan, dan sambal sesuai selera.

Selamat mencoba dan semoga menikmati ayam bakar kecap teflon yang lezat ini!