Resep Ayam Panggang Air Kelapa

Posted on

Bosan dengan olahan daging ayam yang begitu-begitu saja? Ingin mencoba variasi baru dalam memasak daging ayam yang enak? Tenang, anda tidak perlu khawatir karena saya akan membagikan tips resep cara membuat kuliner lezat dari bahan dasar daging ayam. Penasaran kan?

Yup, kali ini saya akan membagikan resep baru yang tentu saja sangat rekomended untuk anda coba. Ini dia, resep ayam panggang air kelapa. Tidak rumit tapi bercita rasa JUARA!! Anda pun pasti tidak akan merasa kerepotan bila mempraktekkan resep ini.

ayam panggang air kelapa

Apabila anda pernah mencoba berbagai macam resep ayam dan masih merasa kurang puas dengan resep-resep tersebut, selain resep ayam panggang air kelapa ini, anda juga bisa mencoba untuk praktek resep ayam lainnya yang pernah saya bagikan juga, salah satunya yang ini; resep ayam goreng ketumbar yang memiliki kedahsyatan rasa yang tiada duanya!

Oke, bagi anda yang sudah tidak sabar ingin mencoba resep ayam panggang air kelapa, silahkan anda lihat resep selengkapnya berikut ini!

Bahan-bahan:

  • 500 gr ayam pejantan (5 potong)
  • 2 helai daun salam
  • 2 helai daun jeruk
  • 400 ml air kelapa

Bumbu halus:

  • 4 buah cabe merah besar
  • 7 buah cabe rawit merah. (makin banyak cabe rawitnya makin pedas)
  • 2 butir kemiri
  • 3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 1 ruas kencur
  • 1 sdt gula merah
  • 1 cm kunyit
  • garam secukupnya saja

Cara membuat ayam panggang air kelapa:

  1. Pertama silahkan daging ayamnya dicuci dulu sampai bersih
  2. Setelah daging ayam bersih silahkan panggang dengan teflon agar kadar air dalam daging berkurang
  3. Selanjutnya silahkan tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan daun jeruk dan daun salam. Tuangkan air kelapa lalu diaduk-aduk sampai merata. Cek rasa sudah pas apa belum
  4. Masukkanlah daging ayam dan jangan lupa sesekali diaduk-aduk. Tunggu sampai air kelapanya menyusut/berkurang
  5. Ayam panggang air kelapa siap untuk disajikan. Bisa juga anda memanggangnya lagi sebentar jika memang anda mau

Mudah sekali bukan? silahkan mencoba semoga sukses!