Resep kue sus goreng is vla pastinya akan sangat menyenangkan untuk anda ketika anda sangat suka camilan berupa kue sus. Diberi isian vla yang enak, dijamin anda sekeluarga akan makan dengan sangat lahap dan nambah terus saking enaknya. Anda tidak harus jajan camilan berupa kue di luar terus karena sebenarnya jika anda mau sedikit belajar, ada banyak sekali pilihan resep kue enak yang sangat layak untuk anda coba buat sendiri untuk kemudian anda hidangkan di rumah sebagai camilan yang berkelas sebagai makanan pelengkap harian anda sekeluarga. Dijamin deh, kalau anda bikin kue sus goreng isi vla, maka anda akan langsung jatuh cinta pada gigitan pertama. Enaknya benar-benar nyata dan bikin nagih. Tidak mengherankan jika kue yang satu ini punya banyak penggemar.
Untuk bahan bikin kue sus goreng isi vla ini tidaklah rumit dan tidak banyak juga kok. Jadi anda tidak akan merasa kesulitan untuk menyiapkan bahannya. Langkah demi langkah dalam proses membuatnya juga bisa dibilang cukup gampang sehingga para pemula sekalipun akan tetap bisa belajar membuatnya dan akan jadi juga dengan cita rasa yang sesuai harapan.
Kue sus memang menjadi salah satu jenis camilan yang disukai banyak kalangan. Bukan tanpa alasan, teksturnya yang lembut dan tentu saja ketika diberi isian vla, maka cita rasanya akan semakin sempurna. Pokoknya enak banget dan sungguh sangat cocok untuk jadi pelengkap dikala anda sekeluarga sedang bersantai di rumah sembari ditemani juga dengan segelas minuman kesukaan.
Untuk varian kue sus sendiri tidak hanya ada kue sus goreng vla saja lho. Anda juga bisa mencoba bikin sus kering isi coklat yang juga tidak kalah enaknya jika dibandingkan dengan jenis kue lainnya. Anda bisa membuat banyak jenis kue vla dengan kombinasi bahan yang berbeda sehingga tidak cepat bosan.
Bagi anda yang sudah sangat ingin bisa tahu dan mencoba bikin kue sus goreng dengan isian vla yang lezat, sebaiknya langsung saja deh anda simak resep lengkapnya berikut ini biar anda tidak semakin penasaran.
Resep kue sus goreng isi vla
Bahan sus:
- 1 butir telur
- 200 gram tepung terigu
- 3 sdm margarine
- 1/4 sdt garam
- 3 sdm susu kental manis
- 1/4 sdm baking powder
- 1 sdm gula pasir
- 100 ml air
- minyak
Bahan vla:
- 1½ sdm tepung maizena
- vanili
- 1/2 sdm gula pasir
- sedikit garam
- 1 butir telur
Cara membuat kue sus goreng isi vla:
- Membuat sus: Masak air, gula pasir, dan mentega sampai mendidih. Kecilkan api. Tuangkan baking powder dan tepung terigu. Aduk hingga merata dan kalis. Angkat kemudian dinginkan. Jika sudah dingin, tuangkan telur yang sudah dikocok lepas ke dalam adonan. Aduk hingga merata dan agak lembek. Panaskan minyak goreng. Cetak adonan menjadi bulat-bulat dengan bantuan dua buah sendok plastik atau bisa juga dicetak menggunakan plastik yang sudah terlebih dulu diolesi dengan minyak goreng. Goreng hingga warnanya agak kuning keemasan
- Membuat vla: Tuangkan susu, vanili, garam, gula pasir dan tepung maizena ke dalam sebuah wadah atau panci. Aduk hingga merata. Ambil sebagian adonan dan masukkan ke dalam telur yang sudah dikocok. Aduk hingga rata. Masukkan lagi ke dalam wadah atau panci. Masak dengan api kecil hingga matang dan mengental. Koreksi rasa. Jika rasa sudah pas, segera angkat
- Penyajian: belah sebagian sisi kue sus kemudian isi dengan vla sesuai dengan selera. Kue sus goreng isi vla sudah siap untuk dihidangkan
Nah, seperti itulah resep kue sus goreng isi vla yang mudah dan hasilnya sangat enak dan sempurna. Anda bisa bikin kue ini sekarang. Sediakan dan siapkan saja dulu semua bahannya kemudian langsung praktik membuatnya sampai jadi dengan mengikuti panduan yang ada di dalam resepnya di atas. Selamat mencoba.