Resep Stup Roti Tawar Lumer

Posted on

Cita rasa stup roti tawar lumer akan sangat memanjakan Anda. Makanan yang viral ini memang sangat digandrungi kawula muda. Generasi milenial suka sekali dengan stup roti tawar karena tidak hanya bisa dinikmati sebagai dessert saja, tetapi juga bisa disantap sebagai camilan yang cukup mengenyangkan dan bisa menjadi andalan sebagai pengganjal perut yang lapar untuk sementara. Anda hanya perlu resep stup roti tawar lumer jika ingin membuatnya sendiri. Gampang kok!

Stup roti tawar akan jauh lebih nikmat jika dimakan dalam kondisi dingin. Bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya juga sangatlah sederhana, seperti roti tawar, gula, santan, daun pandan dll. Murah bahannya, mudah membuatnya dan enak rasanya, itulah gambaran yang paling tepat untuk stup roti tawar lumer! Sangat pas jika Anda bikin makanan yang viral ini untuk keluarga Anda di rumah. Cocok banget menjadi pilihan terbaik hidangan keluarga yang menjanjikan kelezatan rasa dan tidak bikin bosan.

Resep Stup Roti Tawar Lumer
Resep Stup Roti Tawar Lumer

Membuat sendiri lebih menyenangkan daripada jajan di luar. Toh bikinnya juga cepat dan mudah, tidak bakalan menghabiskan banyak waktu anda. Jika Anda sedang gabut, sedang ingin makan camilan yang simple tapi enak, mungkin Anda memang harus membuat stup roti tawar. Sangat enak, lumer di mulut, bikin nagih deh pokoknya!

Roti tawar memang mengenyangkan, jadi jika anda sedang kelaparan dan belum menemukan nasi/nasi belum matang, bisa deh diganjal dulu dengan stup roti tawar. Mau dimakan kapan saja sah-sah saja kok! Pagi, siang, sore, malam, silakan saja bebas karena tidak ada ketentuan waktu secara khusus dalam menikmati stup roti tawar.

Baiklah, untuk Anda yang memang sudah tidak sabar ingin segera tahu seperti apa resep dan step by step cara bikin stup roti tawar yang enak dan lumer di mulut, langsung saja yuk cek resep lengkapnya dibawah ini!

Bahan stup roti tawar:

  • 5 lembar roti tawar

Bahan vla:

  • 65 ml santan instan
  • 2 lembar daun pandan, simpulkan
  • 1 sachet krimer kental manis
  • 1 sdm tepung maizena
  • 600 ml susu cair
  • 2 sdm gula pasir
  • Keju cheddar parut, secukupnya

Toping:

  • parutan keju secukupnya

Cara Membuat stup roti tawar lumer:

  1. Masak semua bahan vla dengan api kecil hingga mendidih
  2. Segera matikan api setelah vla mendidih dan mengental
  3. Tata selembar roti tawar di dalam sebuah wadah
  4. Siram dengan bahan vla
  5. Tambahkan toping berupa keju parut
  6. Masukkan dan simpan di dalam lemari es
  7. Setelah dingin, stup roti tawar sudah siap untuk dinikmati

Demikianlah resep stup roti tawar lumer yang sangat mudah. Anda bisa langsung membuatnya kapan saja sesuka hati Anda. Segera saja lengkapi bahan yang diperlukan dan langsung praktek bikin stup roti tawar yang sangat lezat. Selamat mencoba!