Camilan dalam keluarga memang penting keberadaannya agar pada saat bersantai tidak garing karena ada yang disantap sambil menikmati suasana santai. Nah, untuk urusan yang satu ini, sepertinya Anda wajib mencoba membuat sus kering isi coklat. Perpaduan cita rasa gurih dan manis, renyah dan lembutnya coklat menjadi begitu sempurna untuk menyajikan cita rasa luar biasa di setiap gigitannya. Tidak sedikit yang kemudian berusaha mencari resep sus kering isi coklat karena saking besarnya keinginan untuk bisa membuatnya sendiri. Daya pikat kue kering yang bercita rasa gurih manis ini memang begitu luar biasa kuat.
Kue sus kering isi coklat menjadi satu dari sekian banyak sajian lezat pada saat lebaran. Saudara, sahabat dan para tamu yang datang bertandang dengan niat bersilaturahmi di hari lebaran, wajib dijamu dengan aneka makanan dan minuman terbaik dan enak. Dikarenakan sus kering isi coklat memiliki rasa yang istimewa, maka tidak heran banyak banget yang memilih kue ini untuk disajikan di meja tamu ketika hari idul Fitri telah tiba. Dijamin tidak akan kecewa deh, kue ini memang mantap!
Untuk bahan isian kue sus kering, memang sebenarnya bisa digunakan aneka bahan isian dan salah satu isian yang terbaik dan paling diminati adalah isian berupa coklat yang manis dan lembut. Anak-anak sangat menyukai camilan khas lebaran ini. Bukan hanya anak kecil saja yang suka, orang dewasa dan lansia pun banyak yang menggemari kue kering ini. Mudah untuk dikunyah, jadi sangat cocok untuk semua usia. Rasanya benar-benar membuat lupa sudah makan berapa karena saking enaknya!
Tidak kalah enaknya dibandingkan dengan jenis camilan lainnya, sus kering isi coklat memang begitu sempurna dalam menemani suasana santai bareng keluarga. Maka akan sangat bermanfaat untuk Anda apabila Anda mulai belajar resepnya dan mulai praktek membuat kue sus kering yang satu ini. Mudah dan tidak merepotkan. Jangan sampai Anda melewatkan salah satu bahan, karena bisa berpengaruh pada cita rasanya. Jadi, harap hati-hati dan teliti dalam membaca resepnya ya!
Bagi Anda yang sudah lama punya keinginan untuk bisa membuat kue renyah, gurih manis yang satu ini, langsung saja yuk simak resep lengkapnya berikut ini biar tidak semakin penasaran!
Resep Sus Kering Isi Coklat
Bahan-bahan
- 500 ml air
- 250 gr tepung protein sedang
- 200 gr margarin
- 6 butir telur ayam
- 2 sdt baking powder
- 1/2 sdt garam halus
Isian:
- DCC secukupnya
Cara membuat sus kering isi coklat:
- Rebus air, margarine dan garam. Aduk sampai larut dan mendidih
- Masukkan terigu lalu aduk dengan cepat, merata dan kalis. Gunakan api kecil. Matikan kompor dan tunggu sampai dingin atau hangat-hangat kuku
- Mixer adonan menggunakan kecepatan rendah saja. Masukkan telur setengah-setengah dan mixer sampai merata. Masukkan baking powder lalu mixer sebentar
- Masukkan kedalam plastik segitiga dan beri spuit sesuai selera
- Siapkan loyang dan olesi permukaan dengan margarine atau bisa juga beri alas kertas. Kasih jarak ya soalnya nanti pas di oven mengembang. Usahakan cetak ukuran kecil-kecil saja biar cepat kering
- Pada resep asli panggang selama 15 menit dengan suhu 180°C, kemudian turunkan suhu menjadi 140°C selama 20 menit atau sampai benar-benar kering. Saya menggunakan oven tangkring oven selama 20 menit dengan api besar,kemudian kecilkan sampai sus benar-benar kering, saya letakan loyang di rak paling atas
- Lubangi kue sus dengan tusuk gigi, kemudian isi sampai penuh dengan DCC yang sudah di lelehkan
- Siapkan toples dan simpan sus didalamnya
Sangat mudah sekali kan? Itulah resep sus kering isi coklat yang sangat nikmat. Anda bisa membuatnya sendiri di rumah untuk persiapan lebaran atau sekadar untuk menyediakan camilan lezat untuk keluarga Anda. Selamat mencoba. Happy cooking!