Resep Wedang Jahe Angkringan Jogja

Posted on

Wedang jahe memang sangat enak dan cocok diminum saat cuaca sedang hujan atau dingin. Efek hangat ketika meminum wedang jahe memang dipercaya mampu menghangatkan tubuh. Orang yang sedang terkena masuk angin, banyak yang memilih meminum wedang jahe agar segera sembuh dan lega. Wedang jahe adalah salah satu minuman yang menjadi andalan angkringan jogja. Jika Anda ingin menikmati wedang jahe khas angkringan, coba deh pelajari dulu resep wedang jahe angkringan jogja. Meskipun sederhana, wedang jahe memang memiliki banyak penggemar dan terbukti mampu membantu menjaga tubuh tetap fit.

Jahe adalah salah satu rempah khas Indonesia yang kaya manfaat seperti memperkuat sistem imun, meredakan nyeri haid, anti kanker, anti penuaan, meredakan sakit otot, menurunkan kolesterol dll. Jahe disebut sebagai rempah paling sehat di dunia. Maka tidak heran jika jahe sangat populer.

Jahe juga menjadi salah satu bumbu dan rempah yang banyak digunakan dalam resep masakan. Dengan segudang kandungan baik dan manfaat baik yang ada dalam jahe, harga jahe tergolong sangat murah. Jadi, jika Anda membutuhkan jahe untuk membuat wedang jahe angkringan jogja, maka Anda tidak perlu bingung dan takut menghabiskan banyak uang. Cukup belanja sebentar ke pasar, Anda sudah bisa membawa pulang jahe dengan kualitas bagus.

Jika Anda sedang ada di kota gudeg jogjakarta, pada malam hari, Anda akan dengan mudah menemukan angkringan yang menjajakan aneka makanan, lauk, camilan dan aneka minuman lezat. Salah satunya adalah wedang jahe angkringan jogja yang secara rasa sangatlah enak, ada unsur hangatnya dari jahe dan dari air yang memang biasanya masih panas pada saat penyajiannya. Jadi, minum wedang jahe pada malam hari yang dingin sangatlah enak. Maka tidak heran jika ke angkringan, banyak banget yang pesan wedang jahe. Bahkan ada yang memesan susu jahe atau teh jahe sesuai selera.

Resep Wedang Jahe Angkringan Jogja
Resep Wedang Jahe Angkringan Jogja

Anda bisa membuat wedang jahe angkringan jogja di rumah, tidak harus mencari angkringan di luar atau datang ke jogja hanya untuk mencicipi minuman hangat ini. Cukup siapkan beberapa bahan sederhana seperti jahe, daun pandan, gula merah, serai dan air. Sudah, hanya itu saja yang harus Anda siapkan agar bisa praktek meracik wedang jahe yang lezat kaya manfaat.

Minuman yang juga berbahan dasar jahe lainnya adalah wedang bandrek susu. Lebih spesifiknya, minuman ini menggunakan bahan dasar jahe merah. Dipadukan dengan susu dan bahan lainnya seperti gula merah, serai, krimer dll wah minuman ini juga enak banget lho tidak kalah enaknya jika dibandingkan dengan wedang jahe. Jika Anda suka, Anda juga bisa membuatnya karena resepnya juga sudah pernah saya bagikan.

Anda bisa menikmati wedang jahe angkringan jogja sembari menonton film favorit bersama keluarga. Jika perut Anda kurang nyaman atau kembung, bisa juga meminum wedang jahe untuk mengatasi keluhan perut kembung Anda. Sore hari, saat diluar sedang hujan deras, wah pas banget jika membuat wedang jahe lalu meminumnya sembari ditemani beberapa camilan.

Nah, jika Anda ingin tahu lebih jauh tentang seperti apa resep dan cara membuat wedang jahe khas angkringan jogja, langsung saja Anda cek sendiri resep lengkapnya berikut ini:

Resep Wedang Jahe Angkringan Jogja:

Bahan:

  • 1 liter air
  • 200 gram gula merah, serut atau iris kecil
  • 100 gram jahe, kupas dan memarkan
  • 2 lembar daun pandan, sobek-sobek
  • 2 batang serai, memarkan bagian putihnya

Cara membuat wedang jahe angkringan jogja:

  1. Rebus air bersama dengan jahe, daun pandan, serai dan gula merah. Tutup rapat pancinya
  2. Rebus dengan api kecil selama sekitar 30 menit sampai air mendidih
  3. Angkat kemudian saring
  4. Wedang jahe angkringan jogja sudah siap untuk dihidangkan

Itulah resep wedang jahe angkringan jogja yang mudah dan praktis. Anda bisa menikmati wedang jahe selagi hangat agar lebih enak. Keluarga Anda pasti akan sangat senang jika Anda berikan sajian minuman wedang jahe khas angkringan jogja yang terkenal. Menikmati minuman yang enak dan menyehatkan tidaklah mahal. Selamat mencoba. Happy cooking!