Cara Membuat Es Kacang Merah Enak dan Empuk

Posted on

Anda bisa membuat minuman enak sendiri di rumah yang sesuai dengan selera anda. Jenis minuman atau es memang banyak sekali, sampai anda mungkin malah bingung mau buat yang mana. Tetapi yang pasti anda harus coba membuat es kacang merah. Minuman yang berasal dari Palembang, Sumatera Selatan ini. Anda tidak perlu ragu, karena cara membuat es kacang merah enak dan empuk sangatlah mudah dan tidak ribet. Es yang punya cita rasa manis segar enak ini baik untuk kesehatan karena mengandung zat besi di dalam kacang merahnya. Jadi, tidak ada alasan lagi bagi anda untuk tidak mau mencoba belajr resepnya dan membuatnya.

Anda bisa membuat dan menghidangkan es kacang merah khas palembang kapan saja. Terutama pada saat cuaca panas seperti pada musim kemarau di siang hari. Hmm, kesegaran dan kenikmatan es kacang merah akan dengan sangat mudah menghapus dahaga anda dan membuat anda lebih nyaman. Semua orang boleh menikmati es ini.

Cara Membuat Es Kacang Merah Enak dan Empuk
Cara Membuat Es Kacang Merah Enak dan Empuk

Anak kecil hingga orang tua boleh saja menikmati kelezatan es kacang merah enak dan empuk khas palembang. Jika anda punya anak yang masih kecil, tidak ada salahnya anda membuat es kacang merah untuk kemudian anda berikan kepada anak anda. Daripada jajan es krim atau jajan es lainnya di luar, lebih baik anda bikin es kacang merah saja sendiri. Bisa lebih sehat dan terjaga kehigienisannya.

Jika berbicara tentang es, anda tidak akan kehabisan stok es yang enak dan bikin nagih. Anda boleh dan bisa belajar membuat es kacang merah dari palembang. Tetapi anda juga bisa dengan leluasa belajar resep es enak dan segar lainnya seperti es kopyor nutrijel kelapa muda yang sangat istimewa. Sekali anda mencicipi kelezatannya, pasti anda akan pingin terus membuat dan menikmatinya.

Palembang memang punya sederet makanan khas enak yang sangat terkenal. Selain ada es kacang merah, palembang juga punya makanan khas lainnya seperti mie celor, tekwan, celimpungan, burgo, model, malbi, pindang patin, kue lumpang, sambal tempoyak, kue engkak ketan, bolu kojo panggang, dll.

Lalu seperti apa bahan yang dibutuhkan untuk membuat es kacang merah palembang? tenang, tidak banyak kok dan daripada anda semakin penasaran dengan resep dan langkah demi langkah membuat es kacang merah, sebaiknya langsung saja simak sendiri resep selengkapnya berikut ini!

Bahan:

  • 300 gram kacang merah
  • Es batu secukupnya
  • ½ sdt vanili
  • 1 sdm maizena
  • 5 sendok makan (sdm) gula
  • ½ sendok teh (sdt) garam
  • 2 liter air atau 2000 ml air
  • 3 sdm gula merah, iris-iris
  • 300 ml santan (sekitar 2 gelas sedang), atau bisa juga pakai susu cair
  • 1 sdm cokelat bubuk, larutkan dengan air

Cara Membuat Es Kacang Merah Enak dan Empuk

  1. Rendam dulu kacang merahnya sampai pecah dan terbuka, terbelah merekah. Rendam selama semalaman
  2. Jika kacang merah sudah merekah, rebus hingga empuk
  3. Jika kacang merah sudah empuk, tambahkan cokelat bubuk yang sudah cair, gula merah, vanili, gula dan garam. Aduk rata hingga mengental dan air susut
  4. Siapkan panci lain kemudian masak santan atau susu cair bersama dengan maizena hingga mengental
  5. Campurkan santan yang tadi sudah dimasak denagn kacang merah yang tadi sudah direbus
  6. Aduk-aduk hingga mendidih
  7. Matikan api kompor kemudian sisihkan
  8. Untuk cara penyajiannya gampang banget, siapkan mangkok saji atau gelas saji kemudian masukkan es kacang merah ke dalamnya lalu tambahkan es batu sesuai selera. Hmm enak!

Bagaimana, tidak sulit bukan? Anda pasti akan dengan mudah bisa membuatnya sendiri di rumah. Itulah resep dan bagaimana Cara Membuat Es Kacang Merah Enak dan Empuk. Siapkan semua bahannya lalu anda bisa langsung praktik membuatnya sekarang. Selamat mencoba!