Ayam Ungkep Bumbu Kuning

Posted on

Ayam ungkep bumbu kuning memang luar biasa enaknya sehingga setiap memakannya sampai bisa melupakan semua kesedihan yang ada. Pokoknya, enaknya sungguh terlalu hingga besar kemungkinan Anda pun pasti akan langsung menyukai masakan ayam yang satu ini. Daging ayam memang sangat fleksibel untuk bisa diolah dan dimasak sesuai dengan selera. Maka bukanlah kenyataan yang aneh jika daging ayam menjadi salah satu bahan makanan yang paling disukai oleh masyarakat dunia, termasuk indonesia.

Ada begitu banyak cara memasak daging ayam untuk disulap menjadi hidangan yang aduhai mempesona bercita rasa luar biasa. Salah satunya adalah ayam ungkep bumbu kuning yang sudah terbukti cita rasanya memang begitu sedap dan bikin nagih. Semua usia menyukainya, mulai anak kecil sampai orang tua. Untuk membuatnya juga tidak sulit dan tidak membutuhkan bahan serta bumbu yang banyak, cukup sederhana dan hasil akhirnya begitu enak dan menggugah selera.

Hari libur daripada bengong, lebih baik Anda mencoba belajar membuat resep ayam yang satu ini yang menjanjikan pengalaman makan yang hebat. Tekstur daging ayam yang khas memang cukup menggiurkan ketika dimasak dengan cara yang tepat dan sempurna. Menjadi sebuah keharusan untuk memberikan hidangan makan terbaik bagi keluarga. Maka dari itu, variasi resep masakan enak harus Anda usahakan. Sekarang sangatlah mudah untuk bisa mendapatkan beragam resep yang mudah serta enak. Untuk Anda yang penasaran dengan resep ayam ini, yuk langsung saja cek selengkapnya berikut ini~!

Ayam Ungkep Bumbu Kuning

Ayam Ungkep Bumbu Kuning
Ayam Ungkep Bumbu Kuning

Bahan:

  • 1 ekor ayam potong, bersihkan

Bumbu halus:

  • 1 ruas jahe
  • 7 siung bawang putih
  • 2 ruas kunyit
  • batang serai, memarkan
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt ketumbar
  • 1/2 sdt merica butir

Cara Membuat:

  1. Rebus air sampai mendidih
  2. Masukkan ayam potong dan biarkan sampai kotoran dan lemaknya muncul
  3. Tiriskan ayam kemudian buang airnya
  4. Masukkan ayam dan bumbu halus serta serai yang sudah dimemarkan
  5. Tuangkan air secukupnya sampai ayam terendam keseluruhan
  6. Aduk-aduk hingga rata dan ungkep sampai airnya habis
  7. Goreng ayam sampai kering dan warnanya kecokelatan
  8. Ayam ungkep bumbu kuning siap dihidangkan

Sebegitu praktis dan mudahnya resep untuk membuatnya. Anda tidak boleh melewatkannya karena ini luar biasa lezat dan sangat cocok dihidangkan dalam berbagai acara penting. Makan jadi makin lahap dan keluarga Anda makin bahagia. Bisa untuk sarapan, makan siang dan makan malam kapan saja dimana saja. Jangan takut mencoba karena memang semua pasti berawal dari tidak bisa, tidak mahir lalu giat berlatih akhirnya jadi ahlinya. Selamat mencoba! Happy cooking!