Bagaimana Cara Bikin Sambal Geprek

Posted on

Jika anda penasaran ingin tahu bagaimana cara cikin sambal geprek yang enak, sekaranglah saatnya dan anda sudah berapa di tempat yang tepat karena saya akan membagikan resep mudahnya untuk anda. Orang Indonesia pasti sudah sangat akrab dengan ayam geprek yang notabene menggunakan sambal geprek yang punya cita rasa pedas gurih enak yang bikin nagih. Lidah orang Indonesia memang banyak yang cocok dengan sambal yang punya cita rasa khas pedas yang membuat makan menjadi lebih lahap. Memang tidak setiap orang suka sambal, tapi banyak banget yang suka sama sambal. Jenis sambal itu beragam, salah satunya adalah sambal geprek yang bisa dipadukan dengan banyak makanan, tapi pada umumnya memang sudah melekat kuat satu paket sambal geprek dengan ayam geprek.

Jajan ayam geprek memang banyak yang jual, tapi bikin sendiri tentu saja pasti akan sangat menyenangkan. Pada intinya sih cita rasa pedas gurih enaknya terletak pada sambal gepreknya. Nah, kalau anda ingin tahu dan mencoba bikin sambal geprek sendiri di rumah, tenang saja, gampang banget kok dan pastinya cita rasanya pasti pedas enak banget yang membuat makan jadi sangat lahap dan nambah nasi saking enaknya. Jika anda memang seorang pecinta cita rasa pedas, sepertinya sambal geprek patut anda jadikan sebagai salah satu sambal yang harus sering anda buat. Dengan bahan dan bumbu yang simpel dan murah, anda sudah bisa bikin sambal geprek sendiri.

bagaimana cara bikin sambal geprek
bagaimana cara bikin sambal geprek

Makan enak dengan pelengkap sambal memang sangat membahagiakan bagi para pecinta sambal yang pedas. Sambal geprek memang sudah sangat terkenal dan disukai banyak orang. Bisa dinikmati bersama ayam, tempe goreng, tahu crispy, atau apa pun itu yang mana indonesia ini punya banyak sekali pilihan makanan yang bisa dipadukan dengan sambal geprek. Tentu saja ini menjadi kabar yang sangat menyenangkan bagi anda jika anda suka banget sama sambal.

Entah kenapa cita rasa pedas yang dihasilkan dari cabai memang bisa membuat makan jadi semakin lahap dan bikin nagih. Meskipun bisa bikin kepedesan, pada kenyataannya sambal sangatlah dicintai oleh sekian banyak orang. Nah, buat anda yang sangat ingin tahu dan ingin banget bikin sambal geprek sendiri, biar tidak semakin penasaran, yuk langsung saja cek resep selengkapnya berikut ini!

Bagaimana Cara Bikin Sambal Geprek?

Bahan-bahan:

  • 10 buah cabai rawit merah (sesuai selera pedas)
  • 5 buah cabai merah keriting
  • 3 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt kaldu bubuk (opsional)
  • 3 sdm minyak panas
  • 1/2 sdt air perasan jeruk limau (opsional, untuk rasa segar)

Cara Membuat:

  1. Panaskan minyak, lalu tumis bawang putih, bawang merah, cabai rawit, dan cabai merah keriting hingga layu. Jika anda ingin lebih segar, direbusnya sebentar saja
  2. Setelah itu, pindahkan cabai dan bawang yang sudah dimasak ke cobek. Tambahkan garam, gula, dan kaldu bubuk
  3. Ulek kasar saja ya, jangan terlalu halus agar tekstur sambalnya lebih nikmat
  4. Selanjutnya silakan panaskan 3 sdm minyak, kemudian siramkan ke atas sambal yang sudah diulek tadi. Aduk hingga merata hingga sambal mengeluarkan aroma khas yang sangat sedap. Minyak panas ini dapat membantu mengeluarkan aroma khas dari cabai dan bawang
  5. Biar sambal geprek semakin enak dan lebih segar, anda bisa menambahkan sedikit perasan jeruk limau. Tapi ini optional saja, bisa anda tambahkan, bisa juga tidak, sesuai selera anda saja
  6. Jadi deh, sambal geprek sudah siap untuk dihidangkan

 

2 tips untuk membuat sambal geprek bikinan anda bisa menjadi lebih mantap:

  • Gunakan cabai rawit merah yang masih dalam kondisi segar agar rasanya lebih pedas dan nikmat
  • Tambahkan terasi bakar jika ingin rasa yang lebih gurih dan khas

Sekarang anda sudah tahu bagaimana cara bikin sambal geprek yang enak. Langsung saja praktikkan, belanja dulu semua bahan dan bumbunya lalu langsung action dan segera anda nikmati kelezatan sambal geprek yang super maknyus ini untuk melengkapi menu makan anda sekeluarga. Jika anda suka sama resep ini, jangan lupa bagikan ke teman-teman anda agar mereka juga bisa ikut mencobanya. Happy cooking!