Kepala ikan bisa anda oleh menjadi menu lauk makan yang super spesial, salah satunya bisa anda buat menjadi asam pedas kepala ikan yang jaminan kelezatannya sungguh luar biasa. Jika anda bingung karena belum pernah bikin, tenang saja karena anda bisa belajar resep bumbu asam pedas kepala ikan yang dibahas dengan lengkap di sini. Untuk pilihan kepala ikan apa yang bisa anda gunakan, itu bebas kok, terserah saja sesuaikan dengan selera.
Makan enak dengan lauk kepala ikan asam pedas memang mantap sekali. Dapat dipastikan makan menjadi lebih lahap dan soal nutrisi sudah pasti tinggi karena ikan memang kaya protein yang bagus untuk tubuh. Terlebih lagi jika anda sekeluarga memang penyuka ikan, wah cocok sekali jika anda memasak menu asam pedas kepala ikan.
Bahan dan bumbu yang diperlukan untuk bikin asam pedas kepala ikan tidaklah merepotkan, cukup anda siapkan saja beberapa bahan serta bumbu yang akan bisa anda temukan di bagian resepnya. Tidak butuh banyak dana untuk bisa menikmati kelezatannya, tidak butuh waktu lama juga untuk proses memasaknya. Jika anda punya waktu luang, coba deh anda praktik bikin masakan kepala ikan yang satu ini.
Untuk resep kali ini, akan digunakan kepala ikan kakap dan ini menggunakan resep asam pedas kepala ikan kakap khas pontianak yang enaknya mantul banget. Setelah jadi anda sekeluarga bisa menikmati lauk makan ini untuk sarapan, makan siang dan makan malam sesuai selera saja, bebas kok mau dimakan kapan saja.
Kepala ikan kakap itu bisa diolah dengan berbagai cara lho, dan semuanya enak. Dulu saya pernah memberikan salah satu resep yang juga menggunakan bahan utama kepala ikan kakap yang sangat spesial. Jika anda juga berminat untuk tahu dan mencobanya, silakan saja anda pelajari dan praktikkan resep gulai kepala ikan kakap ala restoran padang. Gampang juga kok, coba saja kalau tidak percaya!
Baiklah, biar anda tidak semakin penasaran tentang gimana sih resep asam pedas kepala ikan, yuk langsung saja cek resep selengkapnya berikut ini!
Resep Bumbu Asam Pedas Kepala Ikan
Bahan:
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 1 buah tomat, potong
- 1 buah terong asam / 1/4 buah nanas
- 1 sdt kaldu
- 1 kg kepala ikan kakap, beri perasan jeruk, cuci bersih
- 1 sdm pasta asam jawa
Bumbu halus:
- 2 ruas jahe
- 8 buah cabe merah keriting
- 6 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 2 ruas kunyit
- 1 sdt terasi, bakar sebentar
Bumbu iris:
- 6 butir bawang merah, iris
- 6 siung bawang putih, iris
- 2 buah cabe merah, iris
Bumbu aromatik:
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai, geprek
- 1 jempol lengkuas, geprek
Cara memasak:
- Tumis bumbu iris kemudian masukkan bumbu halus dan bumbu aromatik. Aduk rata dan tumis sampai harum
- Tambahkan air dan masak sampai mendidih
- Masukkan kepala ikan kakap. Usahakan kepala ikan kakap terendam sempurna, jadi anda tidak perlu repot membolak-balik
- Tambahkan pasta asam jawa, kaldu, garam dan gula. Aduk sampai merata
- Jika warna kepala ikan kakap sudah berubah, segera masukkan nanas atau bisa juga terong
- Masak sampai matang sempurna dan kuahnya menyusut
- Masukkan tomat
- Cek rasanya sudah pas atau belum
- Kalau sudah pas rasanya, segera angkat
- Asam pedas kepala ikan sudah siap untuk dihidangkan
Hmm, enak sekali dan gampang sekali kan Resep Bumbu Asam Pedas Kepala Ikan? tidak usah ragu lagi, langsung saja lengkapi semua bahan dan bumbunya lalu praktik membuatnya. Kalau sudah matang, segera saja sajikan di meja makan untuk teman makan nasi anda sekeluarga. Dijamin deh, anda sekeluarga akan sangat puas dengan cita rasanya. Jangan lupa untuk membagikan resep ini kepada teman-teman anda.