Resep Bumbu Ayam Goreng Kecap Mentega

Posted on

Resep bumbu ayam goreng kecap mentega sangatlah mudah, sederhana, praktis dan lezatnya tiada tara. Anda harus mencobanya sekarang juga jika ingin belajar membuatnya dan merasakan kedahsyatan cita rasanya. Daging ayam yang dibumbui dengan aneka macam bumbu, rempah dan dikombinasikan dengan lezatnya kecap manis serta mentega, benar-benar secara sempurna manyajikan cita rasa khas yang begitu menggugah selera makan siapa saja. Cocok banget sebagai lauk makan semua keluarga. Ayam goreng memang menjadi salah satu masakan ayam yang paling praktis dan disukai semua kalangan. Maka tidak heran jika kemudian bermunculan berbagai variasi bahan tambahan yang terbukti menghasilkan kelezatan yang tiada bandingnya.

Ada begitu banyak pilihan masakan ayam. Anda hanya perlu memilih yang mana yang paling Anda sukai kemudian mempelajari resep lengkapnya dan langsung praktik memasaknya di dapur Anda di rumah. Salah satu olahan ayam terbaik yang pernah ada dan wajib Anda coba adalah ayam goreng kecap mentega. Bumbunya yang begitu sederhana, jelas akan memanjakan dan memudahkan siapa saja, termasuk Anda tentunya. Proses memasak yang tidak butuh waktu lama juga menjadi nilai lebih tersendiri dari masakan ayam ini. Tidak perlu ada rasa ragu lagi jika Anda memang punya rencana membuat sendiri ayam goreng kecap mentega. Anda sekeluarga pastinya akan makan dengan sangat lahap dan nambah nasi terus karena terbuai kesempurnaan cita rasanya.

Resep Bumbu Ayam Goreng Kecap Mentega
Resep Bumbu Ayam Goreng Kecap Mentega

Daging ayam yang menjadi satu dari sekian banyak jenis daging konsumsi yang paling digemari di seluruh dunia, memang benar-benar bisa diandalkan. Mau dimasak jadi masakan apapun, tetap saja rasanya akan enak dan bikin nagih. Selain bisa dimasak menjadi ayam goreng mentega kecap, tentu saja ada begitu banyak yang lainnya seperti ayam pok pok, semur ayam kentang kuah, rica-rica ayam pedas manis, ayam teriyaki dll. Begitu melimpah ruahnya resep masakan ayam, seakan tidak ada habisnya. Jika Anda bosan dengan salah satu masakan ayam, anda pun bisa dengan mudah beralih memasak masakan ayam yang lainnya.

Tidak perlu bingung jika Anda punya stok daging ayam. Silakan saja dimasak menjadi ayam goreng kecap mentega. Bahan-bahan yang dibutuhkan tidak banyak lho, seperti daging ayam, bawang bombay, mentega, bawang putih dll. Sementara untuk bahan sausnya, Anda harus menyiapkan seperti kecap manis, kecap inggris, saus tiram dan lainnya. Nah, biar Anda tidak semakin penasaran dan bingung, sebaiknya langsung saja Anda simak resep lengkapnya berikut ini!

Resep Bumbu Ayam Goreng Kecap Mentega

Bahan:

  • 1 ekor ayam sedang, potong 12 bagian atau sesuai selera
  • 2 sdm mentega
  • 1 buah bawang Bombay, iris
  • 5 siung bawang putih, memarkan
  • 3 tangkai daun bawang, potong serong
  • 400 ml minyak, untuk menggoreng

Bahan Saus, aduk rata:

  • 100 ml air
  • 1 sdm saus tiram
  • ½ sdt merica putih bubuk
  • 2 sdm kecap Inggris
  • 4 sdm Kecap Manis
  • ½ sdm gula pasir

Cara membuat ayam goreng kecap mentega:

  1. Goreng ayam dengan api sedang sampai berawarna kecokelatan. Angkat, tiriskan
  2. Panaskan mentega kemudian tumis bawang putih sampai wangi
  3. Masukkan bawang bombay dan masak sampai layu
  4. Tuangkan bahan saus dan didihkan
  5. Masukkan ayam
  6. Masak sampai bumbu meresap secara sempurna ke dalam daging ayam
  7. Masukkan daun bawang. Aduk rata
  8. Angkat
  9. Ayam goreng kecap mentega sudah siap dihidangkan

Sangat mudah dan sederhana, itulah Resep Bumbu Ayam Goreng Kecap Mentega. Anda bisa langsung praktik membuatnya sekarang juga atau kapan terserah Anda. Paling penting sekarang Anda sudah tahu resepnya seperti apa. Selamat mencoba!