Resep Kulit Sapi Cabe Hijau

Posted on

Daging sapi memang sudah sangat populer karena kelezatan dan tingginya kandungan gizi didalamnya. Jadi, masyarakat dunia dan Indonesia khususnya, juga sudah begitu familiar dengan aneka olahan masakan berbahan dasar daging sapi. Tidak hanya bagian dagingnya saja yang enak dimakan, bagian kulitnya pun bisa dibikin rambak kulit sapi yang super enak dan tentu saja kulit sapi bisa dimasak juga menjadi masakan bercita rasa luar biasa seperti kulit sapi cabe hijau yang sudah begitu melegenda di nusantara. Tidak perlu bingung dimana membelinya, Anda bisa membuatnya sendiri dengan mengikuti panduan resep kulit sapi cabe hijau disini. Mudah banget lho, jadi jangan sampai Anda melewatkannya!

Anda harus mencoba membuat masakan yang satu ini. Selain bahannya mudah didapat, rasanya juga tidak mengecewakan dan cocok dijadikan lauk saat makan bersama keluarga. Anda hanya perlu tahu resep lengkap dari kulit sapi cabe hijau yang tepat dan segera praktek di dapur kesayangan Anda. Tidak perlu pusing memikirkan aneka olahan yang ribet, karena hanya dengan bermodalkan kulit saja saja, Anda sudah bisa dengan mudah dan cepat memberikan hidangan sedap untuk keluarga Anda.

Memang, kulit sapi atau yang dikenal juga sebagai kikil sapi benar-benar bisa menjadi pilihan para ibu rumah tangga untuk dimasak menjadi berbagai macam masakan enak. Bukan hanya bisa dimasak menjadi kulit sapi cabe hijau saja, kulit sapi juga bisa diolah menjadi rambak sapi, gulai kikil, sop kikil, krecek dll. Banyak banget dan semuanya enak. Maka tak heran jika kikil sapi begitu diminati dan selalu habis terjual diserbu pembeli.

Resep Kulit Sapi Cabe Hijau

Jika sedang ada waktu luang, tidak ada salahnya jika Anda mencoba resep-resep masakan baru yang belum pernah Anda coba. Salah satu rekomendasi saya adalah resep kulit sapi cabe hijau yang memang begitu wow super enak dan membuat makan menjadi makin lahap. Semua usia suka dengan olahan kulit sapi yang satu ini, apalagi jika Anda punya anak-anak yang masih kuat-kuatnya makan, pasti mereka akan sangat suka dengan masakan ini.

Nah, daripada Anda makin penasaran, langsung saja yuk simak resep lengkapnya berikut ini!

Resep Kulit Sapi Cabe Hijau

Bahan-bahan:

  • 50-75 gr kulit sapi bersih
  • 2 sdm sambal cabe hijau
  • 300 ml air untuk merebus kulit
  • 30 ml air untuk menumis
  • 3 sdm minyak untuk menumis

Cara membuat kulit sapi cabe hijau:

  1. Didihkan air dan rebus kulit sapi hingga agak empuk. tiriskan
  2. Panaskan minyak lalu tumis kulit sapi sebenar saja
  3. Masukkan sambal cabe hijau. Aduk sampai merata
  4. Tambahkan air dan aduk-aduk sampai merata. Tunggu sampai air menyusut
  5. Siap untuk disajikan

Nah, itulah resep kulit sapi cabe hijau yang begitu mudah dan rasanya begitu mantap. Anda harus mencobanya sekarang dan segera berikan sajian sedap masakan ini kepada keluarga Anda biar makannya makin semangat. Selamat mencoba ya!