Resep Masakan Ayam Cincane Khas Kalimantan Timur

Posted on

Resep masakan ayam cincane khas Kalimantan Timur, lebih tepatnya adalah dari Samarinda ternyata banyak yang mencarinya karena memang masakan ayam yang satu ini sudah sangat melegenda sehingga banyak yang kemudian merasa penasaran ingin belajar membuatnya sendiri. Di daerah asalnya, ayam cincane sering disuguhkan pada acara resmi seperti pernikahan. Cocok untuk variasi lauk makan, khususnya daging ayam yang mungkin saja Anda sudah bosan dengan masakan ayam yang begitu-begitu saja dan ingin mencoba masakan ayam baru yang belum pernah anda coba buat dan nikmati. Warnanya yang kemerahan menjadi ciri khasnya dan tentu saja soal rasa enaknya sempurna dan bikin nagih.

Jika dilihat sekilas, masakan ayam cincane cukup mirip dengan ayam balado yang juga kemerahan. Tetapi tentu saja berbeda, ayam cincane dibuat dengan bahan bumbu dan rempah yang sudah diracik sedemikian rupa sehingga menghasilkan cita rasa yang luar biasa istimewa. Tekstur daging ayamnya juga sangat lunak karena sudah melalui proses perebusan terlebih dulu. Jenis ayam yang digunakan adalah ayam kampung.

Resep Masakan Ayam Cincane Khas Kalimantan Timur
Resep Masakan Ayam Cincane Khas Kalimantan Timur

Jika bicara masakan dan makanan samarinda, tentu saja tidak hanya ada ayam cincane saja karena samarinda memang punya segudang makanan khas yang enak dan populer seperti nasi kuning, nasi bekepor, sup ikan akmal, bubur pedas, soto banjar, gence ruan, pepes kepiting, sate payau, rojak singkil, sayur asam kutai, rabo ruan, sambal raja, kue bingka kentang, kue gegincak, dan lainnya. Secara umum, memang setiap daerah atau wilayah di Indonesia pasti punya makanan khasnya masing-masing, termasuk kota samarinda.

Ayam cincane tidak kalah enaknya dengan aneka macam masakan ayam kampung lainnya. Bahan, bumbu dan cara memasaknya juga bisa dikatakan sangat mudah untuk dipelajari dan dipraktikkan. Jadi, jika anda memang baru pertama kali ingin mencoba memasaknya, tenang saja karena anda tidak akan merasa kesulitan. Ikuti saja panduan yang ada di dalam resepnya dari awal sampai akhir pasti nanti jadi dan enak banget sesuai aslinya.

Beberapa bahan dan bumbu yang harus anda siapkan sebelum praktik membuat ayam cincane seperti daun salam, santan, gula merah, jahe, kemiri, dan beberapa yang lainnya yang bisa anda dapatkan informasi lengkapnya nanti di bagian pembahasan resepnya. Baiklah, biar anda tidak semakin penasaran, sebaiknya langsung saja anda simak resep lengkapnya berikut ini!

Resep Masakan Ayam Cincane Khas Kalimantan Timur

Bahan:

  • 3 lembar daun salam
  • 1 batang serai, memarkan
  • 200 ml santan kental
  • Air asam jawa
  • 500 ml santan encer
  • 1 kg ayam kampung
  • Garam secukupnya
  • 1 biji gula merah

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 1 ruas jahe
  • 8 siung bawang merah
  • 3 buah cabai merah
  • 3 biji kemiri
  • 20 buah cabai keriting merah

Cara membuat ayam cincane samarinda:

  1. Cuci daging ayam hingga bersih dan rendam bersama dengan air asam jawa
  2. Tumis bumbu halis bersama dengan daun salam dan daun serai
  3. Masukkan ayam kampung, aduk hingga merata
  4. Tuangkan santan kental, aduk rata. Biarkan sebentar
  5. Jika sudah mendidih, tuangkan santan encer dan bumbu lainnya
  6. Masak dengan api kecil ya
  7. Masa sampai bumbu meresap dan kental
  8. Diamkan ayam hingga beberapa jam dengan tujuan bumbunya biar meresap sempurna ke dalam daging ayam
  9. Panggang ayam dengan arang, jangan lupa dibola-balik di dua sisinya biar tidak gosong
  10. Angkat dan ayam cincane sudah siap untuk dihidangkan

Nah, demikianlah Resep Masakan Ayam Cincane Khas Kalimantan Timur. Segera saja siapkan semua bahan dan bumbunya biar anda segera bisa praktik membuat masakan ayam ini. Dijamin deh, anda sekeluarga akan makan dengan sangat lahap. Selamat mencoba!