Tempe bisa dimasak menjadi sekian banyak lauk berkelas dan camilan yang enak. Jika anda ingin memberikan sajian lauk makan yang enak dari tempe, maka tidak ada salahnya anda mencoba resep oseng tempe kecap pedas manis yang begitu spesial dan enaknya sangat memanjakan lidah. Sederhana tetapi bisa menjadi makanan idola, itulah tempe. Kandungan protein yang tinggi membuat tempe menjadi solusi praktis untuk bisa memenuhi kebutuhan protein. Harga tempe juga sangat terjangkau, sangat bersahabat dengan dompet ibu rumah tangga yang harus pintar memanage keuangan. Pokoknya, tempe memang sudah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari masyarakat indonesia karena semua kalangan doyan makan tempe.
Nah, oseng tempe kecap pedas manis bisa menjadi pilihan menarik untuk menu lauk makan harian anda sekeluarga. Tidak sulit untuk membuatnya jadi pemula pun dijamin tidak akan bingung dan bisa langsung membuatnya dengan mengikuti resepnya yang akan saya bagikan dengan lengkap di postingan ini. Apalagi anda sekeluarga suka tipe makanan yang pedas, wah cocok banget nih oseng tempe ini. Makan jadi lahap banget karena lauknya enak banget.
Bahan dan bumbu oseng tempe kecap pedas manis bisa anda beli dengan mudah dan murah di pasar tradisional. Jadi soal ini dapat dipastikan anda tidak akan kesulitan. Diantara bahannya diantaranya seperti lengkuas, daun jeruk, cabe hijau, dll. Setelah semua bahan serta bumbu lengkap, anda bisa langsung memasak di dapur anda.
Dengan tampilan yang menarik, dapat dipastikan akan menggugah selera makan. Baunya juga enak, sangat khas, membuat perut yang lapar menjadi semakin ingin cepat diisi. Perpaduan pedas dan manis sangat spesial sehingga tidak ada alasan untuk tidak menyukai olahan tempe yang satu ini. Bisa anda hidangkan untuk sarapan, makan siang dan makan malam.
Nah, untuk anda yang memang sudah tidak sabar ingin segera tahu seperti apa resep cara membuat oseng tempe kecap manis pedas yang mudah dan enak, langsung saja anda simak resep lengkapnya berikut ini!
Resep Oseng Tempe Kecap Pedas Manis
Bahan-bahan:
- 4 siung bawang merah, iris tipis
- 5 buah cabai rawit merah, iris serong (sesuaikan tingkat pedasnya)
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sdt gula merah, sisir halus
- Minyak goreng, untuk menumis
- ½ sdt garam
- 2 sdm kecap manis
- 100 ml air
- 3 buah cabai merah besar, iris serong
- ¼ sdt merica bubuk
- 1 sdt saus tiram
- 200 gram tempe, potong dadu kecil
Cara membuat oseng tempe kecap pedas manis
1. Goreng Tempe
Panaskan minyak, goreng tempe yang sudah dipotong dadu hingga kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
2. Tumis Bumbu
Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
Masukkan cabai merah besar dan cabai rawit, tumis hingga layu.
3. Masak Tempe
Masukkan tempe goreng ke dalam tumisan bumbu. Aduk rata.
Tambahkan kecap manis, saus tiram, gula merah, garam, dan merica. Aduk hingga bumbu tercampur rata.
4. Tambahkan Air
Tuang air, masak hingga bumbu meresap dan kuah sedikit menyusut. Koreksi rasa.
5. Sajikan
Angkat dan sajikan Oseng Tempe Kecap Pedas Manis hangat dengan nasi putih.
Tips:
Tambahkan daun jeruk atau daun salam saat menumis untuk aroma yang lebih harum.
Gunakan tempe yang segar agar rasanya lebih enak.
Hmm, sangat gampang bukan Resep Oseng Tempe Kecap Pedas Manis? Segera saja siapkan semua bahan serta bumbunya dan langsung anda ikuti resep diatas agar bisa tak pakai lama bisa langsung anda sajikan di meja makan untuk lauk makan anda sekeluarga. Jangan lupa juga ya bagikan resep ini kepada teman-teman anda.