Cara Membuat Amparan Tatak Pisang Khas Banjar

Posted on

Amparan tatak khas banjar, kalimantan selatan adalah salah satu makanan yang wajib anda coba pelajari resepnya. Jika dilihat memang mirip dengan nagasari dari jawa, tetapi tentu saja tidaklah sama. Menggunakan beberapa bahan utama yang sederhana tetapi hasil akhirnya punya cita rasa yang juara, enak banget. Pisang yang digunakan semakin menambah semarak cita rasa enak amparan tatak. Tepung beras adalah bahan dasar yang memang secara umum sudah banyak sekali makanan yang dibuat dari bahan tepung beras. Tetapi bagaimanapun juga, amparan tatak pisang menjadi satu dari sederet makanan khas banjar yang sangat terkenal, enak dan punya banyak penggemar. Apabila kebetulan anda tinggal jauh dari banjar dan sangat ingin menikmati kelezatan cita rasa dari amparan tatak, jangan sedih, anda bisa kok mempelajari cara membuat amparan tatak pisang khas banjar sendiri dan langsung praktik membuatnya sampai jadi dan siap santap.

Apabila anda bosan menikmati camilan modern yang itu-itu saja, untuk alternatif, barangkali anda akan sangat senang jika belajar bikin amparan tatak pisang. Anda sekeluarga tentu saja butuh makanan tambahan dalam keseharian. Rasanya yang manis, dan ada pisang di dalamnya, tentu saja anak-anak pasti akan langsung suka. Bisa dikatakan anak kecil hingga orang tua sangat cocok memakan amparan tatak pisang khas banjar karena teksturnya yang lembut.

Cara Membuat Amparan Tatak Pisang Khas Banjar
Cara Membuat Amparan Tatak Pisang Khas Banjar

Dibuat dengan dua lapis, lapisan atas dan lapisan bawah menjadikan amparan tatak pisang punya ciri khas yang bikin kangen. Sekali mencobanya, anda pasti akan langsung suka. Dengan warna putih cerah dan ada pisangnya, maka secara tampilan memang sangat menggugah selera.

Kabupaten banjar, sulawesi selatan meman punya segudang makanan khas yang enak. Selain amparan tatak pisang, banjar juga punya makanan lain yang tidak kalah lezatnya seperti soto banjar, sop mutiara, nasi kuning, nasi itik gambut, cacapan asam, sambal acan, ketupat kandangan, patin baubar, manday, bingka, brownies labu, dan lain sebagainya.

Apabila anda sudah tidak sabar ingin segera mengetahui seperti apa resep dan cara membuat amparan tatak pisang khas banjar, simak saja resep lengkapnya berikut ini!

Bahan lapisan bawah:

  • 300 ml santan
  • 6 buah pisang raja, potong kotak kecil
  • 1/4 sdt garam
  • 1 lembar daun pandan, simpulkan
  • 100 gr tepung beras
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 55 gr gula pasir

Bahan lapisan atas:

  • 20 gr gula pasir
  • 250 ml santan kental
  • 25 gr tepung beras
  • 1/2 sdt garam

Cara Membuat Amparan Tatak Pisang Khas Banjar

Cara membuat lapisan bawah:

  1. Panaskan dulu kukusannya
  2. Rebus santan, daun pandan, garam dan gula hingga mendidih
  3. Dalam baskom, campurkan tepung beras dan vanili. Tuangi dengan rebusan santan yang masih dalam kondisi panas sedikit demi sedikit. Aduk hingga adonan halus dan licin
  4. Ambil sebanyak 3/4 bagian adonan kemudian tuangkan ke dalam loyang yang sudah terlebih dulu diolesi dengan minyak goreng
  5. Kukus selama kurang lebih 15 menit dengan api sedang
  6. Jangan lupa tutup kukusan dilapisi kain bersih biar uap tidak menetes ke kue
  7. Sembari menunggu, campurkan pisang raja dengan 1/2 adonan sisanya tadi. Aduk hingga rata
  8. Setelah 15 menit, tuangkan adonan pisang di atas lapisan kukusan yang 3/4 bagian adonan tadi
  9. Kukus kembali selama kurang lebih 15 menit

Cara membuat lapisan atas:

  1. Campur semua bahan lapisan atas
  2. Rebus adonan sampai meletup-letup dengan api kecil
  3. Matikan api kompor
  4. Aduk-aduk sampai adonan halus, licin, tidak bergerindil
  5. Tuangkan adonan diatas lapisan pisang
  6. Kukus lagi kurang lebih selama 25 menit
  7. Keluarkan dari kukusan jika sudah matang
  8. Biarkan sampai dingin
  9. Potong-potong sesuai selera
  10. Amparan tatak pisang sudah siap untuk dihidangkan

Nah, demikianlah resep dan cara membuat amparan tatak pisang khas banjar. Sangat mudah sekali bukan? Segera saja siapkan semua bahannya agar anda bisa langsung praktik membuatnya. Dijamin, anda sekeluarga akan sangat menikmati kelezatan cita rasa dari makanan khas suku banjar yang satu ini. Selamat mencoba!